Kampung Durian Pakis: Wisata Alam Jember Termurah 2024
Camping di Kampung Durian Pakis |
Kampung Durian Pakis, Wisata Alam Jember – Salah satu kota Tapal Kuda Besuki ini memang menyimpan berbagai keindahan menarik, hal ini berkat kondisi geografi yang sangat kaya dan masih asri mulai dari perairan pesisir pantai termasuk yang masih dikelolah Taman Nasional Meru Betiri hingga pegunungan Argopuro dalam pengawasan BKSDA.
Berkat kekayaan terebut Jember tidak hanya menyimpan berbagai destinasi alam yang menarik, namun juga memiliki komoditas lokal untuk memberikan label ciri khas dari Jember. Makanya tak Heran di Jember juga kerap menghadirkan wisata yang berpadu dengan kekayaan lokal seperti Puncak Badean dengan perkebunan jeruk.
Komoditas perkebunan di Jember memang cukup terkenal, seperti contohnya: tembakau, durian, cacao dan kopi. Tak hanya di destinasi alam saja, di wisata seperti Jember Mini Zoo juga menghadirkan wahana bermain gardening untuk memberikan edukasi tanaman.
Berbagai komoditasnya turut mengangkat nama wisata jember dengan ciri khasnya tersendiri, seperti di Kampung During Pakis. Wisata ini mulanya terkenal akibat diberlangsungkannya acara “Makan Durian Bersama” oleh Pemkab Jember yang dapat dikunjungi oleh semua orang secara gratis.
Wisata Pakis kini juga telah mengalami berbagai perkembangan yang pesat. Penasaran dan tertarik untuk datang kemari?
Disclaimer: Artikel ini diperbarui pada 29 Januari 2024 agar tetap dapat memberikan informasi up-to-date tentang wisata Kampung Durian Pakis
Informasi Wisata Kampung Durian Pakis
Tertarik untuk berlibur atau caming disini? Berikut ragam informasi wisata Kampung Durian Panti (Pakis) yang telah penulis rangkum mulai dari lokasi, rute harga tiket hingga berbagai aktivitas menyenangkan untuk sobat lakukan disini:
Lokasi dan Rute Kampung Durian Pakis
Lokasi wisata Kampung Durian terletak di area perkebunan warga Desa Pakis, Kecamatan Panti, Jember. Jika dari pusat kota setidaknya wisata ini berjarak lebih kurang 22 Km dengan aksesjalan yang sudah bagus dan bisa dilalui berbagai jenis kendaraan.
Baik dari Lumajang, Tanggul, Bangsalsari atau Jember Kota, rute terbaik adalah dengan melalui persimpangan Polsek Rambipuji belok ke arah Desa Rambigundam, lurus terus hingga tiba di Pasar Gladak Kudung kemudian sobat dapat belok kiri melewati jembatan dan belok kanan di simpan tiga pertama.
Lurus terus hingga sampai di Desa Gugut, lurus di simpang tiga pertama dan si simpang tiga huruf “Y” sobat dapat ambil kanan dan lurus terus lalu belok kiri.
Ikuti terus jalan lurus sampai tiba di Desa Pakis, nanti sobat akan menemui pertigaan dengan tanda masjid di tengahnya, disana sobat ambil kanan dan terus lurus hingga tiba ditujuan.
Harga Tiket Kampung Durian Pakis
Harga Tiket Masuk Wisata Kampung Durian ini adalah Rp 0,- alias Gratis. Sobat hanya perlu membayar biaya parkir sebesar Rp 5.000/motor dan Rp 10.000/mobil. Lokasi parkiran ke spot utama wisata ini berada bersebrangan dan hanya berjarak lebih kurang 10 meter saja.
Disamping biaya administrasi tersebut, pastikan sobat membawa uang lebih saat berkunjung kemari apalagi saat musim Durian, disini ada berbagai macam durian yang dijual dengan harga murah dan baru dipetik dari pohonnya, pastinya rasanya pasti lebih fresh.
Aktivitas Liburan di Kampung Durian Pakis
Wisata Kampung Durin Pakis memang terkenal berkat komoditas durian yang ada disana, berbagai jenis Durian seperti montong, musang king dll semuanya ada disini, makanya destinasi ini juga menjadi tujjuan utama para pecinta durian terlebih lagi saat musim durian tiba.
Disekitar wisata banyak warung warga dan rumah-rumah yang menjual durian dengan harga murah, jika sobat ingin menikmati kebun durian disana, dari spot wisata sobat tinggal terus lurus melalui jalan aspal menuju arah kebun warga sepanjang 1 Km.
Disamping komoditas durian, warga sekitar juga ada yang beternak lebah madu. Jika sobat beruntung sobat dapat menyaksikan proses pemanenan.
Tapi, spot utama dari wisata Kampung Durian Pakis ini berupa taman alam berupa sebuah lahan asri yang memiliki pepohonan menjulang tinggi dan sebuah aliran sungai dibendung selayaknya kolam. Area ini kini juga telah dilengkapi dengan spot foto kayu, camp ground, tempat istirahat, ornament tori-gate dan masih banyak lagi.
Keindahan Kampung Durian Pakis memang sangat menakjubkan, baik untuk bersantai, berlibur atau mencari foto-foto aesthetic instagramable di Jember, bahkan di akhir 2022 kemarin lokasi ini menjadi tempat berangsungnya photo competition dan workshopr photgraphy.
Bermain di kolam dengan air jernih dan dingin ini menjadi incaran wisatawan yang datang kemari untuk meredahkan stress. Berjarak 8Km dari dari wisata ini sebenarnya ada sebuah Air Terjun Dewi Rengganis, namun sudah tidak beroperasi lebih dari 3 tahun sehingga lokasi ini kini menjadi sangat rimbun dan sangat susah untuk menjumpainya.
Berikut video documenter singkat dari pengalaman penulis di Air Terjun Dewi Renganis,
Berkemah di Kampung Durian Pakis
Tepat diatas kolam sungai ini telah dibangun semacam petak dermaga kecil dan berdiri tenda-tenda untuk wisatawan. Wisatawan yang datang dapat memesan tenda tersebut untuk camping dengan biaya Rp 100.000, atau sekedar berfoto saja.
Mungkin harga tersebut memang cukup tinggi, tapi dengan harga 100 ribu tersebut sobat juga sudah mendapatkan tenda untuk bermalam jadi tidak perlu lagi membawa tenda dari rumah. Tapi, berapa harga camping ke Kampung Durian pakis jika kita membawa tenda sendiri? harganya cukup Rp 25.000 saja pertendanya.
Berkemah di Kampung Durian Panti/Pakis |
Berkemah di Wisata Kampung Pakis ini memberikan nuansa alam yang menyegarkan, kondisi udara asri, bersih dan berada di daerah dengan altitude cukup tinggi bersanding dengan pegunungan Argopuro membuat destinasi ini menjadi rekomendasi spot camping terbaik di Jember.
Tempat terbaik dan termurah di Jember untuk berlibur, air sungainya dingin, wisatanya bersih dan terawat, beragam fasilitas juga ada...pepohonan di sekitartaman wisatanya juga masih terjaga keasriannya, udara adem, segar, sejuk, pas banget buat bersantai....-yanuarizp
Dulu inget ramai bnget pas pemkab ngadain festival makan durian di Pakis, selesai makan bisa langsung maen air di sungai yang seger. Bisa juga sewa ban bua santai. yang paling seru kalau maen tubbing di sungai belakang, arusnya kenceng banget...
ReplyDeleteKampung durian pakis sama Puncak Badean Bangsalsari. lokasi keduanya sangat dekat, puya keunikan sendiri....tapi yang pasti, eman banget kalau gajumpain keduanya wkwk
ReplyDelete