-->

7 Destinasi Wisata Pura di Bali: Update Harga Tiket 2024

7 Destinasi wisata pura di Bali yang jangan sampai dilewatkan - Halo sobat, ngomongin wisata di pulau Dewata Bali memang ga ada habisnya ya sob, dan semua destinasi wisata disanapun selalu kental hubungannya dengan pesona alam yang indah dan budaya kultural masyarakat sekitar. Contohnya saja pantai kelingking di Nusa Penida yang kita harus melewati tebing curam terlebih dahulu. 

Bali juga merupakan tempat yang di dominasi oleh masyarakat beragama Hindu, makanya jangan kaget jika di seluruh pulau ini kalian bisa melihat banyak sekali bangunan pura yang berdiri disini. Selain sebagai tempat religius bagi umat Hindu, siapa sangkah jika beberapa Hindu juga menarik bagi para wisatawan sehingga menjadi target tujuan ketika di Bali. 

Masyarakat Bali-pun juga merupakhlan masyarakat dengan toleransi tinggi dan terbuka bagi wisatawan selama menjaga adat istiadat dan lingkungan yang ada disana, kali ini sobat hiking akan menuturkan sedikit menegani pura di pulau Bali yamg menjadi daya tarik wisata dan dapat masuk ke daftar tujuan kalian saat berlibur disini.


Rekomendasi Wisata Berbudaya Pura di Bali

Tertarik untuk datang wisata Pura di Bali? Berikut rangkuman beberapa destinasi wisata berbudaya masyarakat Hindu Bali berupa bangunan ibadah Pura yang dapat masuk dalam wishlist perjalanan kalian di Bali,

Pura uluwatu

Terletak di tepi tebing yang megah, kuil yang menakjubkan ini memiliki lebih banyak nilai budaya daripada yang terlihat. Sebagai turis, kamu juga bisa belajar tentang adat istiadat setempat pada kunjungan disini, dengan pertunjukan tari dan drama tradisional yang berlangsung saat matahari terbenam.

Lokasi:  Pecatu, Kec. Kuta Selatan, kab. Badung

Harga Tiket: Start From Rp 30.000

salah satu pura besar dan paling ikonik yang ada di bali, bisa jadi salah satu pilihan tujuan destinasi yang wajib dikunjungi kalau kebali. areanya bersih, rindang karena banyak pepohonan dan view tebing pantai atau lautan juga sangat indah apalagi kalau mau lihat sunset juga mantap nih, selain itu terdapat juga area pertunjukan tari kecak asli bali. Untuk pengunjung mungkin bisa lebih berhati" karena banyak monyet liar-Jospt

Pura uluwatu
instagram/@triarta_trip


Pura tanah lot

Pura Tanah Lot adalah landmark religi dan budaya, dijunjung tinggi karena keindahan alamnya. Bertengger di atas batu lepas pantai, tempat ini memiliki latar belakang lautan yang indah, dan merupakan tempat yang spektakuler untuk selfie, terutama saat matahari terbenam. Jika pengunjung menggunakan tour organizer yang ada  pengunjung juga akan menjelajahi kuil dan melihat yang terbaik dari Ubud melalui mata penduduk setempat.

Lokasi: Beraban, Kediri, Kab. Tabanan

Harga Tiket: Start From Rp 20.000

Tempat wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi, banyak wisatawan dari dalam dan luar negeri. Tersedia parkiran motor mobil bus, tersedia musholla, toilet. Disini banyak toko yang menjual oleh - oleh khas bali mulai dari topi, tas daster dan masih banyak lagi. Disini ada jasa foto Rp20.000 perfoto. Di sebelah utara pura tanah lot, ada pura lain yang dibangun di atas tebing yang menjorok ke laut yaitu pura batu bolong.-Putri Bimantika

Pura tanah lot
instagram/@ece.chianucci


Pura Tirta Empul

 Penduduk setempat percaya bahwa air suci yang mengalir di Pura Tirta Empul memiliki kekuatan untuk menyembuhkan dan membersihkan jiwa dan raga mereka. Berendam di mata air di kuil yang tenang dan bersejarah ini merupakan pengalaman yang tidak boleh dilewatkan.

Lokasi:  Jalan Tirta, desa Manukaya, Kec. Tampaksiring, Kab. Gianyar Bali
Harga Tiket: Start From Rp 20.000

Tempat permandian.sewa kain 10ribu untuk mandi air suci.yang lagi menstruasi gak boleh masuk ke tempat permandian.villa tempat peristirahatan sukarno di atas bukit.ada tukang foto yg upselling,1 foto ny 20ribu.khas ny adalah air di kolam ny yang mengepul-Oktalivia Chayady

Pura tirta empul
instagram/@katia_lasciatemiqui


Pura besakih

Pura Besakih, Pura terbesar di Bali, terletak di lereng gunung tertinggi di pulau itu, Gunung Agung. Kompleks ini terdiri dari 86 candi yang berusia lebih dari 1.000 tahun. Setiap tahun, kuil ini menyelenggarakan lebih dari 70 upacara atau perayaan keagamaan yang dihadiri oleh umat Hindu dari seluruh pulau. 

Lokasi: Desa Besakih, kecamatan Rendang, Kab. Karangasem, Bali. 

Harga Tiket: Start form Rp 15.000

utk pendatang baru, diharapkan utk langsung ke area atasnya parkir dan turun disana, jangan ditempat parkir dibawah, karena pedagang selendang disana bermain tidak baik, ketika kita datang langsung pasangkan selendang, aksesoris lengkap dan dipatok 300rb. Jika cara mereka halus mungkin kita ikhlas, yah ngerti bali berkurang pengunjung dahulu akibat pandemi, akan tetapi melihat bali kembali ramai akhirnya suasana lebih enak, bali terkenal keramahannya, semoga pedagang diparkiran tidak terlalu memaksa ketika berjualan, takutnya pengunjung kapok kesana. untuk yg ingin dapatkan gelang tridatu asli, harus membawa sajen, dan beli saja diluar sebesar 10rb, dan sewa guide untuk bisa masuk ke pura utk berdoa dan dapatkan gelang-Hendra Harefa

Pura besakih
instagram/@elenka_bobkova

Pura gunung kawi

 Pura Gunung Kawi terdiri dari kumpulan relief candi kuno yang diukir di muka tebing batu. Mengunjungi situs utama itu sendiri dapat menunjukkan pemandangan menakjubkan Sungai Pakerisan dan halaman kuil yang menonjolkan tempat suci Hindu kuno dengan sentuhan modern.

Lokasi: Jl. Pejeng, Tampak Siring Ubud Bali

Harga Tiket: Startf from Rp 20.000

Puranya bagus dan tenang. Harga masuk 20k untuk lokal dan 30k untuk turis. Ada pemandian umumnya juga. Kalo mau healing dengan tenang disini aja daripada di tirta empul yang rame dab lebih mahal.-Fachrul Ulum Febriansyah

Pura gunung kawi
instagram/@putumiraindriani
Pura lempuyangan

 Pura Lempuyang adalah pura gunung kuno yang terletak di Timur Bali. Candi ini diyakini mendahului sebagian besar candi Hindu di pulau itu dan terletak di ketinggian 1.175m di atas permukaan laut. Ketinggiannya bisa dicapai dengan tangga yang disediakan, curam dan mencapai lebih dari 1.700 anak tangga dengan banyak atraksi di sepanjang jalan, termasuk beberapa candi yang lebih kecil.

Tempat ini lumayan jauh ke arah gunung tapi pemandangannya memang keren abis. Untuk spot foto instagramable banget. Tapi untuk foto dengan efek mirror ternyata antri panjang banget euy... 100-an antrian bisa makan waktu 3 jam. Biaya kendaraan khusus untuk naik ke atas per orang 45ribu (pakai mobil sendiri syusyah, nanjak curam), lalu untuk masuk ke pura turis domestik per orang kena 30ribu, total 75ribu. Kita dipinjamkan sarung dan yang bajunya terbuka di bagian lengan dan bahu harus pakai selendang. Ada yang menawarkan untuk sewa pakaian Bali dan pernak-pernik untuk foto per kostum per orang antara 50-60ribu rupiah. Fotonya tetap pakai hp/kamera sendiri.-Jenny's Voice

Pura lempuyangan
instagram/@voyagenesia
Pura ulun Danu Bratan

 Pura Ulun Danu Bratan adalah daya tarik yang populer di kalangan wisatawan dan penduduk setempat. Lokasinya strategis, menghubungkan utara dan selatan Bali. Candi ikonik ini dikelilingi oleh permukaan halus dan reflektif yang memberikan kesan seperti candi terapung.

Lokasi: Jalan Raya Bedugul, Desa Candi Kuning, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan

Harga Tiket: Start from Rp 30.000

Taman menuju danau yang tertata apik dan bersih tambah ingin mengabadikannya. Para turis manca negara merasa sangat menikmati pemandangan taman menuju danau dan juga pura yang terdapat di sekitar. Pemandangan alam di ketinggian yang menabjubkan dengan udara yang sejuk. Sepintas terdengar dialog antara guide dan turis bahwa pura itu (sambil menunjuk) yang terdapat di uang Rp. 50.000 versi yang lama. Sy amati sebentar, oalah.. Iya, betul. Sebenarnya spot ini yang sy cari-cari.. Wah, para bule2 setelah dilihatkan uang pecahan Rp. 50.000 jadi pada semangat ingin foto2. Termasuk sy juga, tidak ada habis2 nya mengulangi foto dengan latar belakang pura seolah2 di sebuah pulau atas air. Menikmati sore hari di sini, sungguh mengasikkan.. Terima kasih, Tuhan sy dan keluarga bisa menikmati alam yang indah.-ganef Huis

Pura ulun Danu Bratan
instagram/@heymaymiles







1 Response to "7 Destinasi Wisata Pura di Bali: Update Harga Tiket 2024"

  1. Keren keren emang wisata pura di Bali ini, apalagi wisatawa Pura Besakih yang dapet predikat pura terbesar di indonesia...

    ReplyDelete

jangan diisi

iklan dalam artikel

iklan display

Iklan dalam feed